MAKASSAR – Selain semen, PT Semen Bosowa Maros (Bosowa Semen) juga memproduksi klinker. Klinker adalah semen setengah jadi yang materialnya berbentuk gumpalan/granular berwarna abu abu gelap. Untuk tahun 2021, Bosowa menargetkan menjual klinker sebesar 1,1 juta ton.
Menurut Expor Sales Dept Head Bosowa Semen, Salahuddin Kasim konsentrasi klinker saat ini masih mengandalkan jalur ekspor di negara tujuan seperti Bangladesh, Philipina dan China.
Ia menambahkan jika pihaknya optimis klinker dapat terjual sesuai dengan target baru di tahun ini. Sebab pasar klinker sangat menjanjikan, baik di dalam maupun luar negeri. Klinker Bosowa Semen sendiri dapat dipesan di nomor 0811-1782-750
Pabrik yang terletak di Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan, ini merupakan pabrik utama Bosowa Semen yang terintegrasi dan berada di lokasi tempat penambangan batu kapur yang merupakan bahan baku utama pembuatan semen. Sehingga memudahkan pengambilan bahan baku.
Pabrik Maros juga memproduksi klinker sendiri dengan kapasitas 4 juta ton per tahun. (*)